Pelatihan Public Speaking Bersama Mas Iqbal “Eks Presenter & Produser Seputar Indonesia RCTI”

Pelatihan Public Speaking – Mungkin kita menganggap bahwa berbicara di depan umum atau Public Speaking adalah hal yang sederhana dan tidak memerlukan keterampilan khusus. Tinggal maju, sampaikan apa yang harus disampaikan, dan selesai. Simple.

Jika memang begitu kenyataannya, mungkin Aristoteles tidak akan pernah merasa perlu menulis buku

risalah Retorika, pelatihan Public Speaking tidak akan menjamur, dan semua orang bisa menjadi Steve Jobs!

Fakta di lapangan menunjukkan, 25.9% warga Amerika Serikat takut dengan Public Speaking. Hah, 25.9%, sih, kecil. Enggak ada artinya. Oke, mari kita bandingkan dengan objek ketakutan warga Amerika Serikat lainnya.

Survey yang dilakukan pada 2016 menunjukkan 22,2% orang Amerika Serikat takut terhadap banjir bandang dan 21,8% orang takut akan badai musim dingin. Lihat! Bahkan orang lebih takut Public Speaking daripada bencana yang dapat merenggut nyawa mereka!

Fakta menarik lain, hanya didapatkan angka 19% orang Amerika Serikat yang takut pada Sakaratul Maut. Dan hanya sampai 17,5% orang yang takut jika dirinya dibunuh oleh orang yang dia kenal. Sekarat dan dibunuh. Kurang menyeramkan apa dua peristiwa tersebut? Ko’ bisa-bisanya mereka lebih takut pada Public Speaking daripada kehilangan nyawa?

Jerry Seinfeld, seorang stand-up comedian asal Amerika pernah berkata:

“Berdasarkan beberapa penelitian, ketakutan terbesar pertama bagi banyak orang adalah Public Speaking. Sedangkan ketakutan yang kedua adalah kematian. Apa ini terdengar wajar? Ini artinya, bagi sebagian orang, lebih baik kita ada di dalam peti mati daripada harus memberikan pidato kematian dalam sebuah pemakaman.”

Jika kita perhatikan dengan saksama, orang-orang yang mencapai kedudukan tinggi di korporasi, birokrasi, maupun bisnis, merupakan orang-orang yang memiliki keterampilan public speaking di atas rata-rata. Dan ini yang membuat banyak perusahaan sering mengirim karyawannya untuk mengikuti pelatihan public speaking.

Dan ini pula yang menyebabkan jasa pelatihan Public Speaking semakin menjamur. Peserta yang mengikuti pelatihan Public Speaking ini merentang dari berbagai profesi, mulai dari pebisnis, karyawan, hingga mahasiswa.

Pelatihan-pelatihan Public Speaking ini biasanya dimentori oleh para Public Speaker senior dari berbagai latar belakang profesi, mulai dari host, presenter, praktisi, stand-up comedian, hingga pebisnis.

pelatihan public speaking bersama mas iqbal fais Dengan mengikuti pelatihan Anda akan tahu bahwa Public Speaking ternyata bukan hanya tentang pidato, ceramah, khutbah, host, presenter, atau profesi-profesi panggung dan depan kamera belaka. Setiap aspek komunikasi dalam kehidupan sehari-hari adalah juga Public Speaking!

Lantas, apa saja manfaat dari memiliki keterampilan Public Speaking yang baik?

Keterampilan Public Speaking penting untuk semua profesi dan kepentingan. Bahkan untuk seorang ibu rumah tangga pun perlu memiliki keterampilan public speaking guna mengkomunikasikan nilai-nilai luhur kepada anak dengan baik.

BACA JUGA : Pelatihan Jualan di Shopee Agar Toko Tidak Sepi Bersama Mas Weliyan “Jagoan Marketplace”

Melalui Public Speaking kita bisa menyampaikan ide/ pemikiran kepada banyak orang dengan efektif dan respektif. Sehingga orang lain dapat memahami apa yang kita sampaikan dan inginkan

Dengan menguasai public speaking akan mendukung dan mempermudah Anda untuk membagi ilmu, pengalaman, hingga visi & misi hidup Anda.

Kemampuan Public Speaking mendukung kepemimpinan/leadership, menumbuhkan kepercayaan diri, dan berkontribusi dalam kehidupan sehari-hari.

Skill Public Speaking akan sangat membantu Anda dalam membangun RELASI, hingga menyampaikan PERSENTASI secara runtut, terarah, sistematis.

Jika Anda ingin belajar secara mendalam dan komperhensif tentang Public Speaking, Workshop Redefine Public Speaking by Creativy.id akan sangat cocok untuk Anda.

Mengapa Workshop ini penting dan apa yang membedakan pelatihan Public Speaking ini dengan pelatihan lainnya?

Materi yang disampaikan merupakan hasil riset mendalam dan dari pengalaman pemateri pribadi yang telah berkecimpung lebih dari 17 tahun di dunia Public Speaking. Di Workshop ini Anda tidak hanya belajar teknis dan teori-teori Public Speaking, di hari kedua Anda akan diberi kesempatan untuk belajar mempraktikan apa yang dipelajari di hari sebelumnya.

Dalam setiap praktik, Anda akan diberi kritik dan arahan dari setiap kesalahan-kesalahan yang Anda lakukan. Sehingga Anda akan tahu letak persis kesalahan Public Speaking Anda.

Agar materi dan praktik berlangsung intensif dan mendalam, jumlah peserta workshop ini dibatasi hanya sampai 20 peserta saja. Jadi semua dapat tempat, kritik, arahan, yang setara dari pemateri.

Di Workshop Redefine Public Speaking ini Anda akan dimentori oleh Mas Iqbal Fais. Beliau adalah mantan Produser Seputar Indonesia RCTI, MC profesional sejak 2005, Trainer profesional Public Speaking dan Jurnalistik Televisi, dan segudang pengalaman serta prestasi lainnya.

Di Workshop ini Anda akan belajar tentang Public Speaking, mulai dari: apa itu Public Speaking, etika dalam Public Speaking, teknik menganalisa karakter audiens, cara berbicara dengan percaya diri, cara mendapatkan perhatian audiens, dan praktik dari apa yang telah dipelajari secara intensif dan mendalam.

Dari sejumlah peserta yang pernah mengikuti workshop ini, mereka mengaku mendapatkan banyak hal dan pemahaman baru tentang Public Speaking. Seperti yang dikatakan oleh Novianto Puji, seorang dosen di salah satu universitas di Surabaya:

Workshop Public Speaking ini beda dengan pelatihan Public Speaking pada umumnya. Di sana saya dapat ilmu baru, kawan baru, inspirasi hidup yang berharga dari semua peserta, dan suasana kekeluargaannya itu sampai sekarang masih sulit move on dan masih seperti saat pelatihan. Maka (saya) pastikan siapapun harus ikut workshop ini.

Jadi, apakah Anda masih punya alasan untuk tidak mengkuti Workshop Redefine Public Speaking bersama Mas Iqbal Fais ini?

Cek, yuk, jadwal workshop-nya dengan klik disini.

Post Views: 561